Minggu, 07 Agustus 2016

Google Map Pantau TransJakarta Secara Real-Time

WolipopDetik.Xyz, Jakarta: Google mengumumkan fitur baru di aplikasi Maps, yaitu Transit, hari ini, Kamis (21/7/16). Fitur ini merupakan hasil kerja sama dengan TransJakarta, yang menyediakan informasi estimasi kedatangan bus secara real time.

"Kami berharap penambahan fitur Transit dan informasi real time bus TransJakarta ke Google Maps ini akan memudahkan warga Jakarta dalam merencanakan perjalanan mereka sehari - hari. Serta memungkinkan pengguna mengetahui waktu kedatangan dengan lebih tepat," ujar Director Google Maps, Suren Ruhela.

Google Map Pantau TransJakarta Secara Real-Time
Google Map Pantau TransJakarta Secara Real-Time (Video Source : metrotvnews.com)
Fitur ini memungkinkan pengguna mencari halte bus TransJakarta terdekat dari lokasi pengguna di aplikasi Maps. Kehadiran fitur ini juga ditujukan Google untuk mendukung produk petanya ini agar lebih komprehensif.

Dalam penyediaan fitur ini, Google menyebut seluruh informasi merupakan data yang sepenuhnya disediakan oleh pihak TransJakarta. Dalam kerja sama ini, Google mengaku memberikan bantuan kepada TransJakarta untuk memvisualisasikan informasi tersebut.

Baca :
  1. Jasa Video Shooting Kota & Kabupaten tegal (Pasti.In)
  2. PastiIn Developer, Video Shooting, & Bimbingan Belajar Programming (www.pasti.in)

Selain informasi waktu estimasi kedatangan bus yang update secara real - time, fitur ini juga menampilkan perkiraan waktu tempuh dari lokasi awal ke halte bus Transjakarta terdekat, dari halte awal ke halte terdekat dengan tujuan, serta dari halte akhir ke lokasi tujuan.

Untuk saat ini, Google menyebut baru menjalin kerja sama dengan pihak TransJakarta. Namun, mendatangnya berencana untuk mengintegrasikan layanan transportasi publik lain, sehingga mampu menyuguhkan layanan yang lengkap.

Sumber : http://teknologi.metrotvnews.com/read/2016/07/21/558359/google-map-pantau-transjakarta-secara-real-time

Thanks you for reading my writing, you need to know that this is one of the blogs that I manage alone. Please do not use AdBlock for me to stay alive by writing blogs as you read.


EmoticonEmoticon