Sabtu, 03 September 2016

Superholding Dinilai Buat Perusahaan BUMN Leluasa

WolipopDetik.Xyz, Jakarta: Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno pernah mengutarakan keinginannya untuk menghapus Kementerian BUMN dan menggantikannya dengan superholding. Pembentukan superholding ini dinilai akan membuat perusahaan BUMN lebih leluasa untuk berinvestasi tanpa tergantung pada anggaran negara.

"Mereka investasi di negara lain juga tidak tergantung dari anggaran negara, atau tidak membebani anggaran negara. Jadi memang betul - betul berfungsi sebagai korporasi," kata Rini, dalam sebuah diskusi, di Hotel Kempnski, Jakarta Pusat, Senin (25/7/2016).

Superholding Dinilai Buat Perusahaan BUMN Leluasa
Superholding Dinilai Buat Perusahaan BUMN Leluasa (Video Source : metrotvnews.com)
Rini menuturkan dengan superholding itu perusahaan BUMN akan menjadi korporasi seutuhnya. Saat ini pun, lanjut Rini, Kementerian BUMN sudah merintis untuk membentuk lima holding yaitu holding perbankan, perumahan, konstruksi, pertambangan, dan migas.

"Jadi memang betul - betul berfungsi sebagai korporasi," ungkap dia.

Baca :
  1. Official Development PastiIn - Tegal (Official Development)
  2. Jasa Video Shooting Kota & Kabupaten tegal (Pasti.In)

Sebelumnya, Rini sempat menyebutkan bercita - cita pada akhir 2019 dapat membuat reformasi di BUMN. Cita - cita itu adalah menghilangkan Kementerian BUMN dan menggantikannya dengan superholding company seperti Khazanah Berhad.

"Saya menteri satu - satunya yang menargetkan hilangkan kementerian. Sebelum akhir 2019 kita transformasi Kementerian BUMN menjadi superholding," kata Rini

Mantan Menteri Perindustrian dan Perdagangan di Kabinet Gotong Royong ini menginginkan superholding yang digagasya ini dapat seperti Khazanah Berhad di Malaysia. Khazanah Berhad adalah perusahan induk cabang investasi Pemerintah Malaysia yang mengurusi aset komersial Pemerintah Malaysia dan merupakan pemegang amanah keuangan negara untuk kepentingan masyarakat luas.

"Tidak lagi menjadi kementerian. Tapi, mungkin bisa berpindah lebih mirip Khazanah. Kalau Khazanah itu masih ada program kepentingan masyarakat dan rakyat. Saya ingin seperti itu," pungkas Rini.

Sumber : http://ekonomi.metrotvnews.com/read/2016/07/25/559817/superholding-dinilai-buat-perusahaan-bumn-leluasa

Thanks you for reading my writing, you need to know that this is one of the blogs that I manage alone. Please do not use AdBlock for me to stay alive by writing blogs as you read.


EmoticonEmoticon